跳到主要內容區塊
Titik jangkar
Rekomendasi kuliner

Apa yang ingin Anda makan ketika pergi ke pantai? Jawabannya adalah semua jenis hidangan seafood yang lezat!

Peternakan skala besar telah dikembangkan karena Pesisir Barat Daya kaya akan hasil laut dan bahan makanan organik. Kunjungi pula paviliun tematik untuk memahami industri akuakultur. Jangan lewatkan juga musim ikan untuk mendapatkan hasil laut tersegar!

Cara memasak yang sederhana dapat menonjolkan rasa manis dan kelezatan ikan. Dijamin Anda tidak bisa melupakan kelezatannya!

Ikan Bandeng
Ikan Bandeng

Bandeng atau milkfish memiliki daging yang lembut dan putih seperti susu. Bandeng juga merupakan sumber protein berkualitas tinggi dan kaya akan berbagai vitamin dan mineral. Bandeng yang dibudidayakan di laut tidak berbau amis. Cara masaknya bisa dikukus, digoreng, atau dipanggang. Bandeng bisa diolah menjadi bandeng kering, sup bandeng, bakso bandeng, filet perut bandeng, filet bandeng, dll.

Tiram
Tiram

Daerah laguna pesisir memiliki tiram yang montok, lezat dan bergizi. Tiram bisa juga disebut "susu di lautan". Tiram bisa di olah menjadi beragam hidangan lezat. Kalian harus mencoba tiram gulung, omelet tiram, bubur tiram, bakwan tiram, dan mi tiram. Dijamin tidak menyesal!

Ikan Belanak
Ikan Belanak

Telur dan tendon belanak adalah makanan tradisional di daerah pesisir. Telur ikan belanak segar dikeringkan dengan garam untuk menghilangkan bau amis, lalu dijemur di bawah terik matahari untuk mengeringkannya dan menciptakan cita rasa yang unik. Warnanya agak transparan dan teksturnya lembut. Makanlah telur belanak bersama dengan bawang putih dan dan acar lobak putih supaya lebih sedap. Tendon belanak dapat dikatakan sebagai olahan terbaik dari belanak. Teksturnya kenyal dan renyah, benar-benar hidangan yang luar biasa!

Kerang
Kerang

Selain makan tiram, Anda tidak boleh melewatkan kerrang saat berkunjung ke Pesisir Barat Daya. Ngomong-ngomong, di sini Anda juga bisa mencari kerang. Kerang ini juga sering disebut remis. Kerang segar sangat lezat, apalagi kalau dibuat sup. Saat kerang membuka mulutnya, segera matikan apinya untuk mendapatkan cita rasa yang manis dan segar.

Belut
Belut

Belut sangat bergizi. Dalam buku kuno “Compendium of Materia Medica”, belut berfungsi untuk menambah darah dan energi chi.Jumlah kalsium dan zat besi yang terkandung di dalamnya adalah yang terbesar di antara ikan air tawar biasa. Belut yang baru disembelih tidak amis. Kuah kaldu dari tulang belut rasanya segar dan manis. Tekstur dagingnya juga renyah. Sungguh nikmat!

Hidangan Garam Laut
Hidangan Garam Laut

Di Kawasan Pesisir Barat Daya terdapat banyak kampung garam yang terkenal. Selain mengunjungi ladang garam, jangan lupa bahwa juga ada garam laut mentah yang mengandung berbagai mineral dan elemen. Garam aut juga merupakan bumbu favorit koki karena dapat meningkatkan kelezatan hidangan. Jadi, pastikan untuk mencoba udang bakar garam.

Makanan khas

Selama periode Dinasti Ming dan Qing, Tainan pernah menjadi ibu kota Taiwan, sehingga daerah Fucheng, Lugang and Manka berkembang pesat. Karena itu, daerah di sekitarnya juga berkembang. Karena banyak imigran di Taiwan, budaya makan juga mendapat pengaruh Minnan, Chaozhou, Fujian, Jepang, dll. Penduduk lokal juga menggunakan produk pertanian dan perikanan lokal untuk membuat jajanan dengan cita rasa khas Pesisir Barat Daya!

Mie
Mie

Ketika Anda berwisata ke Pesisir Barat Daya, saya menyarankan kalian mencicipi beragam variasi mie di dekat kuil atau di dalam gang, seperti mie danzai, mie kecap, mie telur, mie tauge, dll. Meski umum dijumpai dan tampak biasa saja, tapi mi di setiap daerah memiliki cita rasa khasnya masing-masing dan sejarah yang berbeda.

Bakso daging
Bakso daging

Bakso daging adalah salah satu jajanan khas Taiwan. Cara pembuatannya berbeda di setiap daerah. Bakso di selatan lebih lembut dan tidak berminyak. Kalau jalan-jalan ke Chiayi, Anda harus makan bakso seafood yang kulitnya renyah. Isinya padat dan melimpah. Ada udang, simping, jamur shitake, dll. Tapi, harganya terjangkau. Sangat layak untuk dicoba!

Gobo
Gobo

Gobo mengandung serat makanan, vitamin B dan elemen lainnya. Gobo juga memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, sehingga dikenal sebagai "ginseng harga rakyat". Rasanya sangat unik. Sangat cocok ditumis dengan daging cincang. Bagi penggemar makanan sederhana dan sehat, Anda harus mencoba gobo tumis daging cincang yang renyah dan gurih!

Lebih banyak
返回頁面頂端